PTPN IV Julok Rayeuk Utara Gelar Aksi Sehat untuk Pemanen di HKN 2025
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - PTPN IV Regional VI Kebun Julok Rayeuk Utara menggelar Aksi Sehat Pemanen Sawit dalam rangka HKN ke-61 tahun 2025, Sabtu (14/11). Kegiatan yang dipusatkan di Cakrok Pondasi Afdeling I ini berfokus pada pembagian vitamin dan edukasi kesehatan bagi pemanen sebagai garda terdepan produktivitas kebun.
Manajer Kebun Agoung Gedhe Pratama menegaskan bahwa keberhasilan produksi bertumpu pada kesehatan fisik dan mental pekerja. “Kesehatan adalah pondasi produktivitas. Pemanen yang sehat adalah aset perusahaan,” ujarnya. Ia menekankan bahwa pembagian vitamin merupakan langkah nyata memperkuat daya tahan tubuh pekerja yang menghadapi beban fisik tinggi di lapangan.
Ketua IKBI, Ibu Indah Agoung, turut memberikan penyuluhan kesehatan dan mengingatkan pentingnya pola hidup sehat. “Makan bergizi, cukup istirahat, dan menjaga kebersihan diri adalah kunci agar tetap semangat dan bahagia,” pesannya. Penyuluhan ini mendapat respons antusias dari para pemanen.
Askep M. Arif Hidayat menambahkan bahwa budaya kerja sehat harus dibangun atas dasar kesadaran, bukan sekadar kewajiban. Sementara Ketua SPBUN, Kanda Dedi, menyampaikan apresiasi atas kepedulian manajemen terhadap kesehatan pekerja.
Kegiatan ditutup dengan doa bersama, sebagai wujud syukur dan harapan agar seluruh karyawan diberi keselamatan. Melalui kegiatan ini, PTPN IV Julok Rayeuk Utara meneguhkan komitmennya menjadikan kesehatan sebagai budaya kerja demi terwujudnya Generasi Sehat, Masa Depan Hebat. (I)







