Anggaran Dana Desa Belum Cair , Warga Samuti Makmur Bahu Membahu Iuran Untuk Membeli Sembako
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Warga Samuti Makmur Kecamatan Gandapura Bireuen, bahu membahu Iuran untuk membeli sembako di karenakan Anggaran Dana Desa ( DD ) belum cair karena sebentar lagi memasuki Lebaran Idul Fitri 1446 H / tahun 2025 ,Hal itu langsung di sampaikan oleh Keuchik Samuti Makmur Mahdi M.Saleh yang disapa Pang Cobra, Selasa ( 25/3/2025 )
Kata Keuchik Mahdi ini baru pertama kali terjadi selama diri nya menjabat sebagai Keuchik , biasa nya pencairan dana desa lancar saja tepat waktu baru tahun ini dana desa tidak tepat waktu cairnya .
Biasa nya dana desa cair tepat waktu agar bisa membeli sembako , dan sembako tersebut di bagikan kepada warga setiap bulan suci ramadhan dan menjelang hari lebaran Idul Fitri.
Entah kenapa di tahun ini malah tidak cair dana desa tersebut dia pun tidak habis pikir, untuk menghindari kekecewaan warga di Gampong karena sebentar lagi mau lebaran Idul Fitri kami perangkat desa dan tokoh masyarakat bermusyawarah mencari solusi dengan cara warga yang memiliki kemampuan ekonomi yang lebih ikut menyumbang atau memberikan iuran membeli sembako, agar seluruh warga Samuti Makmur yang memiliki KK di Gampong setempat mendapatkan paket sembako, pungkas Keuchik Mahdi . (Adi S)