23 Tahun Kabupaten Bireuen, Hamdani Raden: Masih Banyak Persoalan yang Belum Tuntas
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Kabupaten Bireuen hari ini berulang tahun yang ke 23, yang diadakan di gedung DPRK Bireuen, Rabu (12/10/2022).
Walaupun usianya sudah 23 tahun, namun masih banyak aspek aspek yang belum tertuntas, salah satu nya adalah kemiskinan .
Drs. H.Hamdani Raden selaku bupati pertama di Bireuen periode 1999-2002 sekaligus pendiri Kabupaten Bireuen , mengatakan " dia sebenar nya kaget ternyata Bireuen usia nya sudah 23 tahun, di pikir masih 3 tahun , karena tidak berubah.
Kata Hamdani, mari sama sama mempersiapkan diri, perbaiki diri, Kedepan nya untuk lebih baik .
Apalagi tahun 2024, tahun politik, membangun masyarakat adalah merupakan tugas tugas politik dari anggota DPR .
Penjabat Bupati bersama Anggota Dewan harus melihat potensi Bireuen , karena Bireuen merupakan daerah potensi dan merupakan daerah panutan dari daerah daerah lain yang ada di Aceh .
Dan Hamdani mengatakan " Pj Bupati Bireuen dan anggota DPR bekerja sama membangun komunikasi ke Jakarta agar kabupaten Bireuen menjadi lebih baik ,pungkas nya .
Sedangkan Pj.Bupati Bireuen Aulia Sofyan Ph.D dalam kata sambutan nya , Bireuen sepertinya jalan di tempat , tapi Kami sudah berusaha semaksimal mungkin , bersama DPRK Bireuen sudah mencoba untuk membahas segala kegiatan ,program yang ada betul betul mengena kepada masyarakat .
Hari ini berdasarkan arahan dari Bapak Presiden RI Ir.H.Joko Widodo ( Jokowi ) agar betul betul memperhatikan pengetasan kemiskinan yang ekstrim .
Kata Pj.Bupati dan kita sudah ada peningkatan yang luar biasa mengentaskan kemiskinan sekitar 6-7%.
Semoga tahun 2023, betul betul ada program, ada dana ,ada pokir , untuk memperhatikan dan di utamakan kepentingan rakyat.
Mohon dukungan nya sampai masa jabatan berakhir .
Masih banyak sekali persoalan seperti generasi muda yang narkoba , bagaimana kita sama sama sosialisasi , membina dan mengendalikan dimulai dari lingkungan keluarga dan lingkungan pergaulan .
Kata Pj.Bupati Dan saat ini menjadi PR tingkat kemiskinan 14%, merupakan PR yang luar biasa, untuk kedepan nya semoga bisa di benahi ,pungkas nya .
Ketua DPRK Bireuen Rusyidi Mukhtar,S.Sos dalam sambutannya menuturkan bahwa lahirnya Kabupaten Bireuen bukti nyata yang dipersembahkan oleh para Tokoh untuk meningkatkan kesejahteraan dan pelayanan yang optimal kepada masyarakat.
Kata Rusyidi , Meski ragam tantangan dalam proses membangun Bireuen, hal ini membuat kita semakin mampu menghadapi untuk terwujudnya cita cita, pungkas nya .
Turut hadir dalam acara tersebut, para sesepuh yang mendirikan kabupaten Bireuen, tokoh masyarakat dan para undangan .
Pewarta : Adi Saleum